Berikut ini bahan-bahan yang dibutuhkan untuk pembuatan Ikan Lele Santan Pedas. Agar apa yang diolah sesuai dengan harapan, perhatikan dengan seksama jumlah takarannya.
Bahan-bahan/bumbu-bumbu Lele santan pedas
4 ekor ikan lele ukuran sedang (pecel lele), bersihkan dan potong masing-masing menjadi 2 bagian
2 sdm air asam jawa
1 sdt garam beryodium
2 sdm minyak untuk menumis
3 buah tomat segar, potong-potong
3 buah cabai hijau, iris miring tipis
2 buah cabai merah, iris miring tipis
15 buah cabai rawit merah, atau bisa disesuaikan level pedasnya sesuai selera
750 ml santan
1 batang serai, memarkan
2 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk
Bumbu yang harus di haluskan:
3 siung bawang putih
6 butir bawang merah
2 cm kencur,
2 sdt gula merah
1 sdt garam yidium
Selanjutnya langkah-langkah yang Anda harus lakukan dalam proses pengolahan ikan Lele Santan Pedas. Perhatikan setiap langkah dengan cermat, terutama pada hal-hal yang berkaitan dengan durasi pemrosesan dan takarannya, agar menghindarkan masakan Anda dari kegagalan hanya karena kurang teliti.
Cara membuat Lele Santan Pedas-nya :
- Lumuri potongan ikan lele dengan garam secukupnya dan diamkan sekitar 30menit agar meresap
- bakar ikan lele sampai matang dan angkat
- panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum. masukan tomat dan cabai, tuangkan santan.
- aduk rata, masukan serai, daun salam, daun jeruk dan ikan lele yang telah dibakar
- masak hingga seluruhnya matang dan kuah mengental, aroma pun tercium.
- angkat dan hidangkan.